Matangkan Konsolidasi, Golkar Siap Menangkan Pemilu 2024 di Bangkep

BANGAINET.COM. BANGKEP – Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) hingga kini terus mematangkan konsolidasi guna mempersiapkan pemenangan partai politik dipesta domokrasi 2024.

Pemantangan tersebut dilihat dengan terus melakukan rapat kerja DPD II Partai Golkar Banggai Kepulauan.

Rapat itu dipimpin langsung Nasser Djibran, di Sekretariat DPD II Partai Golkar Banggai Kepulauan, Selasa (5/7/22).

Plt Ketua DPD II Partai Golkar Bangkep, Nasser Djibran menuturkan bahwa dalam menghadapi Pemilu 2024, pihaknya tengah melaksanakan berbagai persiapan untuk pemenangan Pilkada dan Pileg di tubuh partai berlambang beringin ini.

“Sejauh ini, kita sudah mulai melaksanakan kerja-kerja partai (Golkar) untuk menghadapi Pemilu 2024,”tutur Nasser Djibran.

Ia, mengatakan pelaksanaan kerja-kerja partai ini akan terus digenjot. Sebab, tahapan inilah yang menentukan pertarungan (Pemilu 2024) nanti.

“Saya yakin, jika persiapan atau kerja-kerja partai berjalan dengan baik dan terbangun dengan maksimal, saya yakin kemenangan itu akan mudah diraih,” jelasnya.

Anggota DPRD Provinsi Sulteng lima periode ini optimisme, bahwa Partai Golkar bisa memenangkan pertarungan Pemilu 2024 di Banggai Kepulauan.

“Kami optimis bisa menangkan Pemilu 2024. Mulai dari Pilkada, Pilpres dan juga Pileg. Untuk di lembaga dewan (DPRD Banggai Kepulauan), Golkar optimis bisa merebut kembali pucuk pimpinan,” tuturnya.

(Kus)

Show More

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button