Presiden Joko Widodo Resmikan Inpres Jalan Daerah di Bangkep

BANGGAINET.COM. BANGKEP- Pelaksanaan peresmian inspres jalan daerah (IJD) di Kabupaten Banggai Kepulauan Provinsi Sulawesi Tengah telah diresmikan langsung Presiden RI Ir.Hi Joko Widodo pada (26/03/2024).

Disaat peresmian jalan tersebut Presiden Joko Widodo didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono beserta jajarannya di Kabinet Indonesia Maju, Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah Ma’mun Amir, PJ Bupati Bangkep Ihsan Basari, Sekertaris Daerah Rusli Moidady serta Ketua DPRD Bangkep Rusdin Sunaling.

Dalam Sambutannya Joko Widodo mengatakan bahwa inpres jalan daerah (IDJ) yang dikerjakan di Provinsi Sulawesi Tengah sebanyak 15 ruas jalan sepanjang 147 kilometer (km) dengan anggran kurang lebih 330 miliar, dengan mengucapkan Bismillahhiranirahim saya resmikan inspres jalan daerah Provinsi Sulawesi Tengah.
Diketahui inpres jalan daerah di yang diresmikan Presiden Joko Widodo itu bertempat di Desa Tompudau Kecamatan Tinangkung Kabupaten Banggai Kepulauan dengan panjang 13.02 kilometer (km) menelan anggaran 27,6 Miliar.

Dalam menyambut antuasiasnya masyarakat Bangkep ditengah guyuran hujan, Joko Widodo menyapa dan melakukan foto selfi bersama masyarakat yang hadir, selain itu Presiden Ri itu membagikan baju kaus kepada masyarakat.
(Kus)

Show More
Back to top button