SKK Migas Tinjau Gerakan Konservasi  Ekowisata Penyu Binaan JOB Tomori

BANGGAI – Gerakan konservasi perlindungan spesies Penyu dari kepunahan, terus mendapat perhatian pihak JOB Tomori. Gayung bersambut ini selaras dengan adanya dukungan penuh SKKMigas agar progam tersebut terus dikembangkan.
Satu Kerja Khusus Pelaksana Hulu Migas pemerintah ini, melalui Manager Senior Humas SKKMigas Kalsul, Wisnu Wardana, Kamis (25/3) melakukan peninjauan langsung ke wilayah intervensi program yang terletak di areal pantai Desa Sinorang Kecamatan Batui Selatan Kabupaten Banggai Sulteng.
Dalam kunjungan tersebut Wisnu di dampingi Senior Manager Business Support JOB Tomori, Eddy Sofyan. Turut hadir Relation, Security and ComDev Manager JOB Tomori, Agus Sudaryanto dan Relation Section Head JOB Tomori, Ruru Rudianto Age Sartoko, beserta staf.
Kepala Desa Sinorang melalui Sekdes, Rosa mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya pada pihak JOB Tomori dimana selama ini telah memberikan dukungan penuh terhadap penerintah dan masyarakat desa setempat melalui program Coporate Social Responsibility (CSR).
Salah satunya yakni pengembangan ekowisata penangkaran Penyu yang bekerjasama dengan Universitas Muhamadiyah Luwuk melalui pengelolaan kelompok Pelangi Penyu Desa Sinorang.
Olehnya Rosa menyeruhkan dengan adanya upaya perlingdungan melalui upaya pengembangan destinasi wisata bahari, tentu harus mendapat dukungan penuh dari seluruh masyarakat, diharapkan kepada para nelayan dan masyarakat agar tidak lagi menangkap Penyu yang hidup berkembang biak disekitar pantai setempat, karena spesis bahari ini merupakan bagian dari hasil pengembangbiakan yang tengah digalakan.
“Dengan kesadaran demikian tentu kita akan segera mungkin mewujudkan keberhasilan dari program konsep ekowisata di Desa Sinorang ini dengan mendatangkan nilai manfaat yang lebih baik lagi bagi masyarakat”, demikian  Rosa.
Sementara pada kesempatan tersebut oleh kedua pejabat SKKMiga dan JOB Tomori tersebut berjanji akan terus mendukung penuh apa yang telah dilakukan oleh masyarakat setempat.
Untuk itu mereka berharap agar program ini terus ada keberlanjutannya sesuai dengan apa yang diharapkan bersama.
Usai memberi sambutan, Senior Manager Business Support JOB Tomori, Eddy Sofyan dan Manager Senior Humas SKKMigas Kalsul, Wisnu Wardana bersama melepas Penyu ke habitat alamnya di laut lepas Wisata Pantai Sinorang.**

Show More
Back to top button