Sanksi MK Diabaikan, PSU Pilkada Banggai ASN Tetap Berpolitik Dukung Petahana

SIMRA- Kasus Netralitas ASN secara terang-terangan mengarahkan dukungan ke Paslon Petahana ATFM tak hanya terjadi saat Pilkada Banggai yang dihelat 27 November 2024 lalu. Sekalipun tindakan mereka itu merupakan bagian dari sanksi MK yang mengakibatkan terjadinya PSU Pilkada Banggai di Kecamatan Simpang Raya dan Toili, namun itikat keberpihakan para ASN untuk memenangkan calon petahana di wilayah ini terus dinampakan untuk dapat  mempengaruhi publik.

Dikutip dari pemberitan media online banggaipost.com aksi ASN yang tak netral ini dilakukan salah seorang pejabat yang diduga Kepala Sub Bagian (Kasubag) Perencanaan pada Dinas Perdagangan Kabupaten Banggai, Cian Lin Sangkaeng.

Ia secara terang terangan mempertontonkan keberpihakan ke Paslon Petahana  Nomor Urut 1, Amirudin Tamoreka-Furqanuddin Masulili (ATFM).

Dalam video live di akun Facebook milik Ivon Bane yang diduga Kepala Puskesmas Saiti, memperlihatkan euforia Tim Pemenangan ATFM pada 5 April 2025. Tampak Kasubang Perencanaan Disperindag berjoget mengangkat kedua jari telunjuknya, simbol angka Paslon 01 yang di iringi lagu ATFM sekali lagi.

Aksi ini dilakukannya di teras rumah yang di duga milik Ivon Bane yang berlokasi di Desa Gonohop Kecamatan Simpang Raya. Video inipun Viral di sejumlah WhatsApp Group (WAG), demikian tulis media online itu.

“Lokasi video ini di kediaman ibu Ivon Bane di Desa Gonohop, mereka tengah bereuforia bersama Tim Pemenangan ATFM yang sedang melakukan pawai pada 5 April 2025,” ungkap sumber berita banggaipost.com Jumat 18 April 2025.

“Salah satunya yang kami ketahui dalam video itu adalah ibu Cian, hijab berbaju hitam. Beliau adalah pejabat yang menjabat selaku Kasubag Perencanaan di Disperindag”, terang sumber yang dikutip melalui pemberitaan media itu.

Sumber menyayangkan aksi Kasubag Perencanaan Disperindag tersebut, yang telah mempertontonkan ketidaknetralan sebagai Aparatur Sipil Negara.

“Kami sangat menyayangkan mengenai hal ini. Apalagi saat ini belum ada Paslon yang ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Banggai terpilih,” demikian sumber ini.***

Show More
Back to top button