Nominasi Top Finalis KIPP Bupati Banggai Paparkan Program Yang Dilakukan

LUWUK – Bupati Banggai Ir. H. Amirudin, MM mengikuti virtual tahap presentasi dan wawancara Kompetisi Inovasi  Pelayanan Publik (KIPP) Tahun 2023.
Acara tersebut berlangsung, Kamis (13/7) di Ruang Rapat Khusus Setda Banggai, Turut hadir mendampingi Bupati Banggai Assisten 1 Setda Banggai, Kadis Kesehatan, Kabag Ortal, Kabag Prokopim, Poltekkes Palu Perwakilan Luwuk.
Kegiatan dilaksanakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi RI, dalam rangka penyelenggaraan KIPP dilingkungan Kementerian/lembaga, Pemerintah Daerah, BUMN, dan BUMD Tahun 2023.
Kabupaten Banggai selalu kategori finalis top KIPP ini akan dilakukan penilaian dalam tahap presentasi dan wawancara guna mendapat top inovasi terpuji pada KIPP 2023.
Bupati Banggai H. Amirudin dalam kesempatan itu menyampaikan presentase sekaligus di wawancarai secara virtual di hadapan Tim Panel Independen dengan Judul Inovasi Ambulance Dering Ibu Hamil.
Bupati mengatakan, pembagian tugas dan fungsi masing-masing stakeholder dalam melaksanakan program Ambulance Dering ibu hamil terlihat jelas dalam regulasinya. Kemudian katanya Banggai juga telah melakukan pelatihan kepada petugas kesehatan dan sosialisasi kepada masyarakat.
Pelatihan ini dilakukan oleh petugas kesehatan atau bidan terkait teknis pengoperasian aplikasi dan sosialisasi, dan di dengarkan kepada masyarakat baik di fasilitasi masalah kesehatan langsung dari rumah ke rumah
Lanjut kata Bupati Amirudin, Komitmen multisektoral ini ada Pemerintah Daerah kemudian ada jasa layanan kesehatan, kemudian ada dukungan dan bantuan dari pemilih pemula, dan sekarang ini sudah cukup banyak faktor-faktor produksi.
Selain itu ada juga Politeknik Kesehatan dari tentang penelitian lingkungan terhadap kegiatan, kemudian dampak inovasi yang bisa dilihat untuk ibu hamil muda  maupun kemudian dalam inovasi ini juga bisa melihat bahwa beberapa detik dari ibu hamil dan bidan dalam aplikasi ini.
“Jadi program ini benar-benar  punya dampak terhadap kegiatan”, demikian Bupati Amirudin.
Seperti diketahui, kegiatan ini di hadiri secara virtual oleh bupati/walikota seluruh Indonesia dan tim Panel Independen.*/pr

Show More

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button